HUT BPR-BPRS Nasional Tingkat Kalsel 2019 di Tanjung
842
Radio Suara Tabalong
Jumat, 12 Juli 2019


Tanjung - Syukuran dan peringatan HUT BPR-BPRS  ke 3 tingkat Propinsi Kalimantan Selatan  bertempat di
 Pendopo Bersinar Pembataan, Kamis 11 Juli 2019. kegiatan tersebut mengambil tema “BPR Bank Sahabat Anak Negeri”.

Komisaris Utama BPR Tabalong Bersinar, Ahmad Jubairi melaporkan, kegiatan Hari BPR-BPRS ke 3 Nasional Tingkat provinsi Kalimantan Selatan di wilayah Kabupaten Tabalong akan dilaksanakan selama empat hari.

“Untuk hari pertama, yakni hari ini adalah perayaan hari BPR Nasional tingkat provinsi Kalimantan Selatan dan sekaligus pembukaan rapat koordinasi tim percepatan akses keuangan daerah mendorong perluasan inklusi keuangan,”katanya.

Selanjutnya, pada hari Jumat (12 Juli 2019) akan dilaksanakan Talk Show, yang diprakarsai oleh OJK Regional Sembilan Kalimantan. Yang mana nantinya melibatkan para pimpinan BPR -BPRS Kalimantan Selatan dan mitra usaha BPR,” bebernya. ( Media Center Diskominfo Tabalong )

Untuk kegiatan BPR Expo sendiri, lanjut Jubairi, akan dibuka pada sore Jumat (12 Juli 2019) berlokasi di Tanjung Expo Center.

“Hari Sabtu kita akan melaksanakan literasi keuangan BPR se-kalimantan selatan dan juga bersama OJK Regional Sembilan Kalimantan,” katanya.

Kemudian, dilanjutkan dengan kunjungan ke tempat wisata yang ada di Tabalong. “Malam harinya kita melaksanakan fashion show galeri desain motif batik khas tabalong,”ucapnya.

Untuk hari terkahir (Minggu 14 Juli 2019) dilaksanakan jalan santai BPR se-kalimantan selatan beserta nasabah dan masyarakat kabupaten Tabalong.

“Tujuannya adalah untuk mendekatkan dan mengakrabkan pelayanan BPR kepada masyarakat dan memperluas inklusi dan akses keuangan daerah,”pungkasnya.

Dikataknnya, Ini baru langkah awal untuk terus memperkuat kebersamaan seluruh komponen BPR serta menggelorakan pertumbuhan ekonomi lokal.

Sementara, Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani mengatakan, perayaan ini adalah saksi sejarah bagi kabupaten Tabalong.

“Kenapa saya katakan saksi sejarah? Karena jarang HUT BPR seperti ini dirayakan. Soalnya jarang ada orang yang mau memperhatikan BPR.” katanya.

Oleh kerana itu, Anang mengajak, mari kita rapatkan barisan, kita bersatu, kita besarkan BPR.”karena yang paling dekat dengan masyarakat kecil adalah BPR,”jelasnya.

Sematara itu Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbrin Noor yang diwakilkan kepada Asisten I Bidang Pemerintahan Pemprov Kalsel, Siswansyah membuka secara resmi kegiatan tersebut.

“Akhirnya dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim rapat koordinasi TPKAD dan TPID Kabupaten/kota se-kalimantan selatan secara resmi dibuka,” katanya.

Menurut dia, momentum ini hendaknya dijadikan sebagai bentuk bersatu untuk menjadikan kemajuan perekonomian daerah Banua Kalimantan Selatan.

“Saya sangat mengapresiasi perhimpunan bank perkreditan rakyat Indonesia sebagai organisasi yang telah menggagas peringatan BPR-BPRS nasional Provinsi Kalimantan Selatan,” katanya


Bagikan: