Pemkab Tabalong Pertahankan Opini WTP lima Kali berturut-turut.
771
Radio Suara Tabalong
Jumat, 24 Mei 2019

Tanjung - Kabupaten Tabalong kembali berhasil mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP)  untuk kelima kalinya dalam berturut-turut.

Keberhasilan tersebut dipastikan setelah Bupati Tabalong, Wakil Bupati dan Ketua DPRD Tabalong menerima Laporan Hasil Pemeriksaan atas laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2018, yang diserahkan kepala BPK Provinsi Kalimantan Selatan Tornanda Syaifullah di Banjarbaru, Rabu ( 22/5 ). 

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani berharap apa yang telah dicapai pada hari ini dapat dipertahankan di masa-masa yang akan datang, " saya juga berharap kerja keras dari jajaran SKPD Kabupaten Tabalong terus kita tingkatkan."  kata Anang.

Sementara Kepala BPK Provinsi Kalimantan Selatan Tornanda Syaifullah mengatakan Pemberian Opini dilakukan secara profesional berdasarkan standar dan pedoman yanf berlaku dalam penyusunan keuangan.

Dari Hasil Pemeriksaan BPK, seluruh Kabupaten-kota di Kalimantan Selatan berhasil meraih Opini Wajar Tanpat Pengecualian Laporan Hasil Pemeriksaan atas laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2018

Opini Badan Pemeriksa Keuangan merupakan pernyataan profesional pemeriksa mengenai kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan yang didasarkan pada empat kriteria yakni kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, dan efektivitas sistem pengendalian intern.


Bagikan: