Pelantikan Mabicab Dan Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong Periode 2019-2024.
884
Radio Suara Tabalong
Minggu, 15 September 2019

Tabalong - Ketua Kwartir Daerah ( Kwarda )Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan Hj Raudhatul Jannah melantik dan mengambil sumpah pengurus majelis pembimbing Cabang ( Mabicab ) dan pengurus Kwartir Cabang ( Kwarcab ) Gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong Periode 2019-2024 di Pendopo Bersinar Pembataan, Sabtu ( 14/9 ). Ketua Mabicab Gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong dijabat Bupati Tabalong Anang Syakhfiani  dan pengurus lainnya yang terdiri dari forum komunikasi pimpinan daerah Kabupaten Tabalong serta kepala SKPD lingkup Pemkab Tabalong.


Sedangkan ketua kwarcab gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong Periode 2019-2024 dijabat wakil bupati Tabalong H Mawardi, dengan jumlah anggota 92 orang yang terdiri dari Aparatur sipil negara, TNI-Polri, unsur Pemuda, Tokoh Agama dan masyarakat dan unsur masyarakat lainnya.


Usai melantik pengurus Mabicab gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong, ketua Kwarda gerakan Pramuka Kalimantan Selatan Hj Raudhatul Jannah dalam sambutannya mengatakan  gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok untuk menumbuhkan tunas Bangsa agar menjadi generasi yang lebih baik dan lebih baik lagi bertanggung jawab dapat mengisi kemerdekaan serta ikut serta dalam pembangunan nasional. 

anggota gerakan Pramuka mampu bersaing dan berkontribusi dalam perkembangan zaman dan perlunya wadah dan arahan agar kegiatan positif yang mengamalkan kode kehormatan pramuka dan disesuaikan dengan misi gerakan Pramuka.


Sementara ketua Mabicab gerakan Pramuka kabupaten Tabalong Anang Syakhfiani ketika diwawancara usai pelantikan mengatakan  gerakan Pramuka kabupaten Tabalong diharapkan tidak hanya sebagai wadah pembinaan saja, namun juga mampu menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas dan bisa hidup mandiri, selai itu kwarcab gerakan Pramuka juga  harus mampu menyikapi perkembangan zaman, salah satunya dengan adanya isu perpindahan ibukota baru di propinsi Kalimantan timur. 

Penulis : Abdul Halim


Bagikan: