Pemkab Tabalong Raih Predikat B, LHE AKIP
823
Radio Suara Tabalong
Rabu, 06 Pebruari 2019

Suaratabalong.com, Banjarmasin - Dalam Laporan Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah ( LHE AKIP ) tahun 2018, Pemerintah Kabupaten Tabalong kembali meraih Predikat B dengan nilai hasil evaluasi 64,66. Nilai ini meningkat jika dibandingkan tahun 2017 lalu yang hanya mendapat Nilai Evaluasi sebesar 61,09.


Bupati Tabalong H. Anang Syakhfiani menerima langsung predikat  tersebut yang diserahkan Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( MenPAN RB ) Syafrudin di Banjarmasin, Rabu ( 6/2 ).

Predikat B yang diraih Pemerintah Kabupaten Tabalong menunjukan tingkat  Evektifitas dan Efisiensi Penggunaan Anggaran dibandingkan dengan capaian kinerjanya, Kualitas pembangunan budaya kinerja birokrasi dan penyelenggaraan pemerintahan yang berorientasi pada hasil pemerintahan Kabupaten Tabalong sudah menunjukan hasil yang baik, namun masih memerlukan perbaikan. 


Adapun komponen yang dinilai yaitu, Perencanaan Kinerja, Pengukuran Kinerja, Pelaporan Kinerja, Evaluasi Internal dan Capaian Kinerja.


Tujuan evaluasi ini adalah untuk menilai tingkat Akuntabilitas atau pertanggungjawaban atas hasil ( outcome ) terhadap penggunaan anggaran dalam rangka terwujudnya pemerintahan yang berorientasi kepada hasil.


MenPAN RB Syafrudidn menegaskan, evaluasi SAKIP bukan sebagai ajang kompetisi tentang keberhasilan mencapai indikator penilaian, melainkan lebih bagaimana mengasistensi, mendampingi dan memberi saran perbaikan untuk masalah  yang dialami. Pihakny akan membantu daerah – daerah dalam menyusun perencanaan, mengevaluasi pelaksanaan program, memberikan masukan, serta mengawasi target capaian program. 


Bagikan: