Puluhan Alsintan Bakal Kembali Dibagikan Pemkab Tabalong kepada Petani
46
Radio Suara Tabalong
Kamis, 10 Oktober 2024

Pemerintah Kabupaten Tabalong kembali menyiapkan bantuan puluhan alat dan mesin pertanian (alsintan) untuk kelompok tani. Bantuan ini diberikan untuk memodernisasi pertanian sekaligus meningkatkan produktivitas pertanian di Kabupaten Tabalong.

Melalui Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (DKPPTPH), Pemkab Tabalong kembali menyediakan bantuan alsintan bagi kelompok tani.

Adapun bantuan alsintan yang akan diberikan melalui APBD tahun 2024 ini terdiri dari truk roda dua rotary sebanyak 30 unit, truk roda dua bajak lima unit, cultivator 12 unit, motor roda tiga sebanyak 3 unit, power thresher 3 unit, combine harvester besar 3 unit, pompa air tiga inci sebanyak 3 unit, alat pencacah sampah organik 1 unit, dan alat pencacah rumput 1 unit.

Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura DKPPTPH Tabalong, Budi Santoso, menjelaskan bahwa alsintan ini akan diserahkan pada bulan Oktober 2024.

"Calon kelompok tani yang akan mendapatkan alat ini nanti akan kami panggil, kami undang seluruhnya untuk kami mengadakan sosialisasi. Nah, dalam sosialisasi nanti akan kami berikan informasi karena dalam penerimaan ini harus ada berita acara serah terima, NPHD-nya juga harus ada dan ditandatangani bersama. Yang tidak kalah penting dalam sosialisasi nanti adalah masalah perawatan dari alsintan itu sendiri," ujar Budi Santoso.

Budi berharap para penerima bantuan dapat menjaga dan merawat alsintan yang telah diberikan, sehingga dapat bertahan lama dan membantu mensejahterakan kelompok tani.

(Dano Nafarin, TV Tabalong)


Bagikan: